Mudahnya Cara Membeli Rumah Lelang Bank

0
1631
Cara Membeli Rumah Lelang Bank

Saat ini ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk membeli rumah. Kamu bisa membeli langsung dari pengembang, mencari rumah bekas lewat situs jual beli atau dengan membeli rumah yang dilelang oleh bank. Apa sebenarnya rumah lelang itu dan bagaimana cara membeli rumah lelang bank?

Rumah biasanya menjadi salah satu bentuk agunan yang digunakan oleh peminjam ketika mereka mengajukan pinjaman ke bank. Ketika peminjam atau kreditor tidak dapat membayar utang sesuai tempo yang ditentukan, maka agunan berupa rumah itulah yang akan digadaikan oleh pihak bank sebagai debitur untuk menutupi utang yang diambil oleh kreditor. Selain rumah, beberapa jenis properti lain termasuk toko, tanah, apartemen hingga bangunan komersial lainnya juga bisa dilelang oleh bank.

Cara Membeli Rumah Lelang Bank dan Tahapan-tahapannya

Ada berbagai alasan kenapa orang memilih membeli rumah sitaan dari bank. Selain karena harganya yang jauh lebih murah, pilihannya juga beragam. Sayangnya untuk mendapatkan rumah lelang ini, kamu harus rela bersaing dengan banyak orang. Untuk informasi lebih lengkap, simak cara membeli rumah lelang bank berikut ini!

  • Temukan Informasi Pelelangan

Rumah lelang tidak selalu bisa kamu beli kapan saja. Untuk mendapatkan informasi tentang rumah yang akan dilelang, kamu bisa membuka situs Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN). Bisa juga dengan mengecek situs Balai Lelang Star (balailelangstar.com) secara berkala.

Dari situs tersebut, cari informasi tentang rumah-rumah yang berstatus “Dalam Pengawasan Bank”. Periksa nama bank yang menyita dan baca dengan saksama informasi terkait rumah yang akan dilelang. Biasanya di dalamnya ada informasi tentang jadwal pelelangan dan harga serta dana jaminan yang harus disediakan.

Informasi terkait rumah lelang juga biasanya dimuat di situs bank-bank bersangkutan. Kadang juga dibuatkan banner di depan bank. Hanya saja untuk data terkini, ada baiknya kamu langsung mengecek ke situs DJKN atau Balai Lelang Star.

  • Pastikan Rumah Sesuai dengan Keinginan

Sebelum ikut lelang, perhatikan dengan baik data seputar rumah termasuk kelengkapan dokumennya. Jangan tergoda dengan harga murah karena biasanya rumah semacam ini memiliki beberapa kekurangan. Jangan lupa lihat juga kode lelang, limit harga dan siapa penanggung jawabnya.

  • Persiapkan Uang yang Dibutuhkan

Ketika proses lelang berlangsung, penjual umumnya akan meminta jaminan lelang yang nilainya berkisar antara 20-50% dari harga rumah yang akan dilelang. Kalau kamu kalah, uang jaminan ini akan dikembalikan. Tapi kalau kamu memang lelang, pembayaran harus segera dilakukan dalam waktu 5 hari kerja setelah pelelangan selesai.

  • Cek Langsung Kondisi Rumah

Seperti halnya ketika membeli rumah langsung, cara membeli rumah lelang bank juga tidak jauh berbeda. Selain memeriksa dokumen kelengkapannya, datang langsung ke lokasi adalah hal yang wajib. Kamu harus melakukan pengecekan kelayakan bangunan hingga kondisi lingkungan di sekitarnya.

Bank biasanya memang sudah melakukan verifikasi dokumen untuk setiap objek lelang. Tapi untuk lebih meyakinkan diri, tidak ada salahnya melakukan pemeriksaan sendiri langsung ke lapangan.

  • Datang ke Bank

Hal selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah dengan datang langsung ke bank tempat di mana peminjam mengagunkan rumahnya. Tanyakan kepada customer service terkait rumah tersebut. Biasanya ketika status rumah siap beli, kamu bisa langsung melakukan transaksi pembelian di bank.

Baca juga: Ini Pilihan Investasi yang Dapat Ditemukan di Bank

  • Persiapkan Berkas yang Dibutuhkan

Ketika seluruh biaya pelelangan sudah dilunasi, kamu akan menerima risalah lelang dari KPNKL (Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang). Risalah tersebut nantinya akan diganti dengan berkas kelengkapan dari rumah yang dilelang. Setelahnya kamu akan diminta untuk membawa berkas kelengkapan seperti sertifikat asli dan sertifikat penyertaan ke Badan Pertanahan Nasional. Karena rumah sudah sah menjadi milikmu, nama-nama di dalam dokumennya akan diganti menjadi namamu (balik nama).

Itulah langkah-langkah sekaligus cara membeli rumah lelang bank. Mudah sekali, bukan? Ayo temukan rumah impianmu dengan berburu hunian lelang dari bank!

Kembangkan Dana Sekaligus Berikan Kontribusi Untuk Ekonomi Nasional dengan Melakukan Pendanaan Untuk UKM Bersama Akseleran!

Bagi kamu yang ingin membantu mengembangkan usaha kecil dan menengah di Indonesia, P2P Lending dari Akseleran adalah tempatnya. Sebagai platform pengembangan dana yang optimal dengan bunga hingga 21% per tahun kamu dapat memulainya hanya dengan Rp100 ribu saja.

Yuk! Gunakan kode promo BLOG100 saat mendaftar untuk memulai pengembangan dana awalmu bersama Akseleran. Untuk syarat dan ketentuan dapat menghubungi (021) 5091-6006 atau email ke [email protected].